Pembatik Level 4
Siap Mengikuti Pembatik Level 4 dengan Berbagi dan Berkolaborasi
Siap Mengikuti
Suatu kesempatan yang luar biasa bisa melewati ketiga level ini
Salam dan Bahagia
Blog perjalanan saya sebagai seorang Sahabat Teknologi Sumut Tahun 2023
Rabu, 25 Oktober 2023
Cerita tentang Saya dan PembaTIK
Saya sangat bersyukur bisa sampai di tahap akhir PembaTIK level 4 ini. Kalau diingat kilas baliknya, di tahun 2021 saya pertama kali ikut Bimtek PembaTIK. Saat itu saya termotivasi dengan melihat postingan teman saya di Facebook di tahun 2020. Akhirnya di tahun 2021, saya mendaftar dan mengikutinya sampai di level 4 juga.
Banyak pengalaman belajar yang saya dapatkan. Teman saya bertambah. Saat itu saya ingat, kami dibagi dalam beberapa kelompok dan satu kelompok terdiri dari enam orang Sahabat Rumah Belajar (SRB). Bisa dibilang, kami semua masih baru belajar saat itu. Satu hal yang paling saya syukuri dan saya banggakan, sejak saat itu komunikasi kami dan silaturahmi kami masih terus berjalan tanpa putus sampai pada saat ini. Saya bangga juga dengan dua orang teman saya dalam kelompok itu masuk Lima Besar, bahkan salah satunya menjadi Duta Rumah Belajar (DRB) pada tahun 2021. Kami sangat bangga dan penuh syukur. Tidak menyangka sama sekali.
Di Tahun 2022, saya juga mengikuti PembaTIK dengan motivasi memang ingin terus belajar mengembangkan diri. Namun saat itu, saya mengikutinya hanya pada sampai Level 2. Ada hal lain yang saya kerjakan di tahun itu. Saya tetap bisa belajar banyak walau hanya sampai level 2.
Di tahun 2023, memang saya sudah niatkan dari dalam diri saya, saya mau ikut lagi. Motivasinya tetap ingin mengembangkan diri dan memperluas pertemanan. Apalagi yang saya lihat, banyak materi baru yang semuanya mendukung tugas saya sebagai seorang guru. Saya tidak mau ketinggalan. Saya mendaftar dan puji Tuhan, saya sampai di level 4. Menjadi satu diantara 30 Besar se Sumatera Utara dan berhak menyandang sebutan "Sahabat Pembatik".
Satu hal yang membuat saya bersyukur juga ialah saat ada beberapa rekan sejawat saya mengikuti Pembatik 2023 ini dan sampai di level 3. Lulus level 3 bahkan ada satu orang rekan saya yang bersama dengan saya lolos ke Level 4. Kami bisa berkolaborasi berbagi. Bahagia rasanya.
Akhir kata, saya ucapkan kepada semua pihak yang telah membuat Pembatik ini ada dan berguna. tetap sehat, selamat, dan bahagia 💗💗
Nonton Yuk
Lima menit sebelum habis jam mata pelajaran Matematika, kami menonton film pendek. Murid senang, guru senang 😁
Selasa, 24 Oktober 2023
Webinar Praktik Baik Pemanfaatan TIK dalam Implementasi Kurikulum Merdeka
Webinar Praktik Baik Pemanfaatan TIK dalam Implementasi Kurikulum Merdeka ini dilaksanakan di malam minggu. Sebagai hari terakhir dan sesi terakhir dalam webinar sesi berbagi dan berkolaborasi para Sahabat Teknologi Sumut 2023.
Webinar Praktik Baik Penerapan Model Pembelajaran Inovatif Berbasis TIK Berpusat pada Murid
Perjalanan dalam Vlog
Sabtu, 21 Oktober 2023
Saling Mendukung Sesama Sahabat ❤
Di Pembatik Level 4 ini dipenuhi dengan kegiatan Berbagi dan Berkolaborasi. Para Sahabat Teknologi diberikan kesempatan untuk Berbagi Praktik Baik yang telah dilakukan terkait Pembelajaran Inovatif berbasis TIK yang Berpusat pada Murid dengan Memanfaatkan Platform Teknologi. Kegiatan ini dimulai sejak 17- 21 Oktober 2023 di Platform Merdeka Mengajar (PMM) oleh Komunitas Sahabat Pembatik Sumatera Utara. Oleh sebab itu, selain berbagi dan berkolaborasi, saya juga mengikuti berbagai Webinar Berbagi Praktik Baik Sahabat Teknologi (STK) ini. Setelah saya mengikutinya, saya merasa sangat bersyukur bisa mengetahui praktik baik dari teman-teman STK. Hal ini menjadi inspirasi bagi saya untuk bisa saya terapkan di dalam kelas saya.
Berikut adalah beberapa webinar Berbagi Praktik Baik para STK yang saya ikuti.
Tetap semangat berbagi dan berkolaborasi. Mewujudkan Merdeka Belajar. Merdeka Mengajar.
Sehat dan bahagia.
❤
Jumat, 20 Oktober 2023
Sahabat Teknologi Sumut 2023 dalam Bingkai Foto
Kami Sahabat Teknologi Sumut 2023 merasa sangat bersyukur atas apresiasi, doa, dan dukungan yang diberikan oleh Duta-duta Teknologi Sumut. Terlihat dari postingan berikut di Grup Whatsapp Sahabat Teknologi Sumut 2023.
Semangat saya semakin membara. Merasa sangat bahagia. Semoga kita semua sehat, selamat, dan bahagia. Tetap memberikan yang terbaik bagi anak bangsa.
Salam Merdeka Belajar!
Rabu, 18 Oktober 2023
"Semua Murid, Semua Guru" Lirik Lagunya
Sekilas, saya teringat dengan lirik lagu "semua murid, semua guru" saat saya dan rekan saya Ibu Anna Juliana Tarigan, yang juga merupakan Sahabat Teknologi Sumut 2023. Kami bisa berbagi segala hal, termasuk persiapan webinar, pembuatan blog, dan juga saling menguatkan dan memberi semangat.
Selasa, 17 Oktober 2023
1,5 Jam dalam 15 Detik_Sesi Berbagi Luring 16 Oktober
30 Sahabat Teknologi Sumatera Utara Tahun 2023
Level 4 adalah level tertinggi dalam Program Bimtek Pembelajaran Berbasis TIK tahun 2023, yaitu Berbagi dan Berkolaborasi. Temanya ialah “Menguatkan Ekosistem Digital Pendidikan dengan Berkarya dan Berbagi untuk Wujudkan Merdeka Belajar”.
Pada level ini, peserta telah menyandang predikat sebagai Sahabat Teknologi. Sahabat Teknologi merupakan para guru hebat yang telah membuktikan kompetensinya secara lengkap dan diharapkan dapat menjadi mitra Dinas Pendidikan provinsi/kabupaten/kota di wilayah masing-masing dalam menggerakkan pendayagunaan TIK untuk pembelajaran. Sahabat Teknologi pun berkesempatan untuk mengikuti seleksi Duta Teknologi, yakni peserta terbaik di setiap Provinsi. Duta Teknologi bertugas bagi guru lain serta melakukan upaya penyebaran dan peningkatan pemanfaatan platform teknologi untuk mendukung implementasi Kurikulum Merdeka di provinsi masing-masing.
Siapa saja sih Sahabat Teknologi Sumut di Tahun 2023 ini? Yuk tonton videonya.
Cinta buat Muridku
Sesaat sebelum berakhirnya jam pelajaran Matematika, kutanyakan ini pada muridku:
Videonya ada di Instagram dan Reels Facebook juga :)
Berbagi Praktik Baik di SMP Negeri 2 Sibolangit
Senin, 16 Oktober 2023
Salam dan Bahagia ❤️✨ ❤️ ✨ ❤️
Hari ini, Saya dan Ibu Anna Juliana Br Tarigan sebagai Sahabat Teknologi Sumut 2023 mengadakan Kegiatan Berbagi Praktik Baik. Sasaran kegiatan ini ialah guru-guru di SMP Negeri 2 Sibolangit.
Kegiatan ini sebagai bagian dari Diklat Pembatik Level 4 yaitu Berbagi dan Berkolaborasi dengan tema "Menguatkan Ekosistem Digital Pendidikan dengan Berkarya dan Berbagi untuk Mewujudkan Merdeka Belajar."
#BLPTKemendikbudristek
#MerdekaBelajar
#PembaTIK2023
#SahabatTeknologiKemendikbudristek
#PlatformMerdekaMengajar
Minggu, 15 Oktober 2023
Pembatik Level 1 "Literasi TIK"
Halaman Profil Saya di PMM
Bapak/Ibu Guru, coba cek profil rekan pendidik berikut.
Ada karya yang bisa jadi inspirasi! Klik disini.
Video Praktik Pembelajaran Pemanfaatan Platform Teknologi melalui Fitur Bukti Karya di PMM
Tugas akhir Pembatik Level 2 "Implementasi" ialah mengirimkan videp praktik baik pembelajaran pemanfaatan platform teknologi melalui fitur Bukti Karya di Platform Merdeka Mengajar (PMM).
Seperti kita ketahui, fitur Bukti Karya merupakan tempat mendokumentasikan karya Guru dan Tenaga Kependidikan. Karya yang telah disimpan ke Bukti Karya dapat diakses oleh rekan sejawat melalui tautan yang dibagikan. Kategori karya yang dipilih adalah Praktik Pembelajaran. Karya tersebut merupakan video rekaman proses pembelajaran antara guru dengan murid yang memanfaatkan platform teknologi Kemendikbudristek melalui tatap muka maupun jarak jauh.
Berikut adalah video praktik baik pembelajaran yang telah saya unggah di PMM:
Media Pembelajaran Interaktif (MPI)
Persiapan Berbagi dan Berkolaborasi di Sekolah
Sabtu, 14 Oktober saya dan rekan sejawat saya yang juga merupakan seorang Sahabat Teknologi dari Provinsi Sumatera Utara tahun 2023 bersama mempersiapkan Kegiatan Berbagi Praktik Baik yang akan kami laksanakan di sekolah.
Kami mulai dengan berkoordinasi kembali dengan Kepala Sekolah, lalu kami menyusun acara, dan membuat desain spanduk yang akan kami cetak. Kegiatan seperti ini membuat saya semakin memahami bahwa memiliki teman yang sama-sama berkembang itu sangat menyenangkan.
Kami berharap semoga kegiatan Berbagi Praktik Baik secara luring ini dapat bermanfaat bagi semua guru di sekolah kami. Sekolah kami menjadi sekolah yang Merdeka Belajar dan Merdeka Mengajar, sebagai wujud nyata dari Sekolah Penggerak juga. Sekolah kami adalah Sekolah Penggerak Angkatan 3. Suatu kehormatan dan kesempatan yang sangat kami syukuri. Muird, murid, murid adalah tujuan dari semua kegiatan ini. Terima Kasih. Salam dan bahagia :)